Berita Terkini

129

Kunjungan Kerja Sekretaris Jenderal KPU RI ke KPU Minahasa Tenggara

kab-minahasatenggara.kpu.go.id, Ratahan – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia, Bernad Dermawan Sutrisno mengunjungi KPU Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Sabtu (21/01/2023) Kunjungan ini bertujuan untuk melaksanakan konsolidasi penguatan kelembagaan, pengecekan sarana dan prasarana, dan kesiapan logistik untuk Pemilu 2024. Kedatangan Sekjen KPU RI itu langsung disambut dengan prosesi pengalungan bunga oleh Ketua serta didampingi anggota, dan  jajaran Sekretariat KPU Mitra. Sekjen KPU RI Bernad Dermawan Sutrisno mengaku bahagia dengan adanya penyambutan hangat yang dilakukan oleh KPU Mitra. Dalam kesempatan ini, Bernad menjelaskan bahwa kunjungan kerja ini bermaksud untuk mengetahui dan melihat secara langsung kondisi KPU kabupaten/kota dalam mempersiapkan Pemilu 2024. “Setelah saya melihat langsung kondisi kantor KPU Mitra, saya rasa ini cukup optimal dan representative”, ujar Bernad Pada kesempatan yang sama, Ketua KPU Mitra Wolter Dotulong menyampaikan rasa terima kasih dan merasa sebagai suatu kehormatan atas kunjungan yang dilakukan oleh Sekjen KPU RI. Dotulong berharap dengan adanya kunjungan kerja ini, KPU Mitra dapat lebih berkembang dalam sarana dan prasarana untuk menunjang  berbagai tahapan persiapan Pemilu 2024. “Ini merupakan suatu kehormatan bagi KPU Mitra karena bisa dikunjungi oleh Sekjen KPU RI. Saya berharap dengan adanya kunjungan kerja ini, sarana dan prasarana kantor bisa lebih berkembang terutama ketersediaan Gudang logistic”, pungkas Dotulong


Selengkapnya
70

KPU Mitra Mengikuti Rakor Persiapan Verifikasi Administrasi Perbaikan Kesatu Dukungan Minimal Pemilih Bakal Calon Anggota DPD

kab-minahasatenggara.kpu.go.id, Ratahan - KPU Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) mengikuti Rapat Koordinasi Persiapan Verifikasi Administrasi Perbaikan Kesatu Dukungan Minimal Pemilih Bakal Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah Provinsi Sulawesi Utara Bersama KPU Kabupaten/Kota se-Sulawesi Utara yang berlangsung di Hotel Sintesa Peninsula Manado yang berlangsung selama 3 (tiga) hari, sejak tanggal 16-18 Januari 2023. Kegiatan ini dibuka oleh Ketua KPU Provinsi Sulawesi Utara, Meidy Tinangon, dan didampingi oleh Komisioner Provinsi Sulawesi Utara lainnya. Kegiatan selanjutnya  Evaluasi tahapan Verifikasi Administrasi Penyerahan Dukungan Awal yang yang telah berlangsung di setiap Kabupaten/kota. Evaluasi ini guna mendapatkan umpan balik/feedback dari penyelenggara tingkat Kabupaten/kota tentang regulasi, pelaksanaan, serta aplikasi yang digunakan oleh Kabupaten/kota selama verifikasi berlangsung. Pembahasan selanjutnya dalam Rapat Koordinasi ini adalah materi yang diisi oleh Salman Saelangi terkait dengan Proses Perbaikan dan Penyerahan Dukungan Minimal Pemilih Perbaikan Kesatu. Materi yang dibahas ini lebih kepada persiapan dan pendalaman regulasi pada Provinsi dan Kabupaten/Kota terhadap Tahapan yang akan segera dihadapi oleh jajaran. Selanjutnya, acara ini diisi pula dengan materi oleh Komisioner Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara, Supriyadi Pangellu, yang membawakan materi terkait dengan peran Bawaslu dalam Tahap Verifikasi Administrasi Perbaikan Kesatu. Dalam pemaparannya, Supriyadi menegaskan bahwa sinergi antar Lembaga penyelenggara Pemilu sangat penting, karena persepsi dan kepercayaan publik akan tinggi terhadap setiap hasil dan proses Pemilu jika setiap prosesnya dapat berjalan baik dan minim sengketa.  


Selengkapnya
282

KPU Mitra Gelar Pemeriksaan Jawaban Hasil Tes Calon PPS

kab-minahasatenggara.kpu.go.id, Ratahan- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa Tenggara (Mitra), menggelar pemeriksaan jawaban hasil tes tertulis calon PPS yang dilaksanakn di kantor KPU, Jumat (13/01/2023). Dengan melibatkan PPK Kecamatan Ratahan dan Pasan, pemeriksaan jawaban hasil tes tertulis PPS berakhir pada pukul 23.00 Wita. Ketua KPU Mitra, Wolter Dotulong mengatakan, pemeriksaan jawaban hasil tes tertulis PPS ini meeupakan tahapan yang sesang dilaksanakan KPU. "Pihak KPU sengaja melibatkan PPK Kecamatan Ratahan dan Pasan guna membantu proses tersebut. Karena pemeriksaan jawaban ini membutuhkan banyak tenaga demi kelancaran pemeriksaan hasil tersebut," ujar Dotulong. Lanjut Dotulong, PPK yang ditugaskan untuk membantu pemeriksaan hasil tes tertulis calon PPS tersebut diberikan arahan sebelum melaksanakan tugas. "Seluruh PPK yang ditugaskan, terlebih dahulu diberikan arahan agar dalam proses pemeriksaan hasil tersebut dapat menjunjung tinggi integritas sebagai penyelenggara," ucapnya. Selain perwakilan PPK, turut dalam pemeriksaan tersebut jajaran sekretariat KPU dan para staf. Dipantau langsung oleh komisioner KPU Divisi SDM, Otniel Wawo dan Kasubag Hukum dan SDM, Budi Tosalenda.


Selengkapnya
161

KPU Mitra Laksanakan Seleksi Tes Tertulis Calon PPS

kab-minahasatenggara.kpu.go.id, Minahasa Tenggara, Sebanyak 943 calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilu 2024 di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), telah mengikuti seleksi tertulis yang dilaksanakan KPU Mitra, Selasa (10/01/2023) di 5 lokasi yang telah ditentukan. “Lokasi pertama di lapangan Ompi Ratahan yang terdiri dari 2 Kecamatan yaitu, Kecamatan Ratahan dan Kecamatan Pasan. Lokasi kedua di SMP N 1 Toluaan, terdiri dari 3 Kecamatan Silian raya, Toluaan, dan Toluaan Selatan. Lokasi yang ketiga di SDN Minanga yang di ikuti Kecamatan Ratahan Timur dan Pusomaen, sedangkan lokasi keempat di Lapangan Tombatu, yang terdiri dari Kecamatan Tombatu, Tombatu Timur, Tombatu Utara, dan untuk Kecamatan Ratatotok dan Kecamatan Belang berada di lokasi kelima yang dilaksanakan di SMA N 1 Belang,” Jelas Dotulong. Lebih lanjut Dotulong menjelaskan, 943 peserta yang mendaftar akan menjawab 75 soal dalam waktu 90 menit. Selaian itu, kata dia, dalam tahapan penjaringan calon PPS sudah 2 kali melakukan tahapan perpanjangan, dikarena ada beberpa desa yang belum memenuhi kuota 1 kali kebutusan PPS. “Jadi memang ada perpanjangan pendaftaran, karena ada beberapa Desa yang belum memenuhi dua kali kebutuhan, sehingga dua kali perpanjangan dan terakhir ada satu desa yaitu Desa Tondanouw Kecamatan Taouluaan yang di perpanjang karena tidak memenuhi kuota 1 kali kebutuhan. Setelah perpanjangan ke 2, sudah ada pendaftar di desa tersebut maka sudah bisa dilakukan tes tertulis saat ini,” ungkapnya.


Selengkapnya
92

KPU Mitra Laksanakan Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Pakta Integritas Tahun 2023

kab-minahasatenggara.kpu.go.id, Ratahan - Komisi Pemlihan Umum Kabupaten Minahasa Tenggara (KPU Mitra) melaksanakan kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Pakta Integritas Tahun 2023 di aula kantor KPU Mitra, Senin (09/01/2023). Kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan oleh KPU Mitra sebagai wujud dari komitmen antara Komisioner dan Sekretariat untuk meningkatkan integritas, akuntabilitas, transparansi, dan kinerja.  


Selengkapnya
109

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji Serta Bimtek PPK Kabupaten Minahasa Tenggara Untuk Pemilu Tahun 2024

kab-minahasatenggara.kpu.go.id, Ratahan - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Minahas Tenggara (KPU Mitra) secara resmi melantik Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 di Resto D'Jtos, Rabu (04/01/2023). Ketua KPU Mitra Wolter Dotulong saat memimpin pelantikan dan pengambilan sumpah janji mengingatkan kepada seluruh PPK untuk tetap bekerja sesuai dengan aturan. "Pada prinsipnya, penyelenggaraan Pemilu berkepastian hukum. Kita harus bekerja secara baik dan profesional, serta menaati aruan yang sudah ditetapkan", ujar Dotulong Usai dilantik, PPK diberi arahan serta bimbingan teknis (bimtek) oleh lima Komisioner KPU Mitra terkait tugas-tugas penyelenggara Pemilu khususnya PPK. Diharapkan PPK dapat membangun hubungan baik dengan para stakeholder untuk mendukung suksesnya Pemilu Tahun 2024. Kegiatan juga dihadiri oleh anggota KPU Mitra, Otnie Tamod, Otniel Wawo, Jhonly Pangemanan, Hensly Pelleng, Sekretaris KPU Mitra Fajri Monoarfa beserta jajaran sekretariat.   


Selengkapnya